Seni Visual

7 Rekomendasi Museum di Jakarta yang Wajib untuk Kamu Kunjungi

Bukan hanya merupakan objek studi, museum juga merupakan destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi oleh banyak orang. Hal ini karena bangunan dan benda yang ada di dalamnya memiliki sejarah dan keunikan yang membuat banyak pasang mata tertarik untuk melihatnya. Tapi tahukah kamu kalau di Jakarta ada banyak museum yang bukan hanya menyimpan benda bersejarah saja, ada banyak museum estetik menarik yang dapat menjadi tempat untuk berwisata.

Berikut ini kami akan merekomendasikan beberapa museum di Jakarta yang wajib untuk kamu kunjungi.

Rekomendasi Museum di Jakarta

1. Museum Fatahillah

Pertama yang kami rekomendasikan tentu adalah museum Fatahillah. Ini merupakan museum yang cukup terkenal di Indonesia dan menjadi salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi jika berkunjung ke Jakarta. Bangunan yang didirikan oleh pemerintahan VOC ini sudah dibuka lebih dari satu abad, sehingga suasana yang diberikan pun sangat terasa berbeda dari museum kebanyakan. Di dalam museum ini kamu dapat melihat adanya peninggalan prasasti, buku-buku, sofa, dan masih banyak lainnya.

2. Museum Macan

Bagi kamu yang merupakan pencinta seni kontemporer dan modern, maka cobalah kunjungi Museum Modern and Contemporary Art in Nusantara atau singkatnya Museum Macan. Museum yang memiliki luas 7.100 meter persegi ini juga memiliki pameran dan ruang kreasi yang menarik untuk kamu bawa anak atau adik kecil. Setiap jengkal dari museum ini dapat menjadi tempat foto yang cantik untuk Instagram kamu.

3. Museum Bank Indonesia

Apakah kamu pernah penasaran dengan perkembangan uang yang ada di dunia? Ternyata kamu bisa melihat semuanya di Museum Bank Indonesia, loh. Di sini kamu dapat belajar sejarah perekonomian Indonesia dan juga melihat berbagai koleksi mata uang Indonesia dan mancanegara. Bukan hanya itu saja, di dalam museum ini pun terdapat informasi mengenai sejarah dan krisis moneter di tahun 1998.

4. Roja by Moja Museum

Tidak semua museum berhubungan dengan sejarah, karena di museum Moja ini kamu dapat melihat karya seni estetik dengan konsep kekinian di dalamnya. Tempat yang mulai berdiri di tahun 2018 ini terdapat 14 ruang foto dengan tema yang berbeda. Menariknya, di dalam museum ini ada camilan gratis di setiap ruangan yang dapat kamu coba.

5. Museum Nasional Indonesia atau Museum Gajah

Pasti kamu sudah tidak asing dengan museum satu ini, bukan? Museum Nasional Indonesia atau Museum Gajah adalah museum pertama dan terbesar terbesar di Asia Tenggara. Di museum ini, kamu akan menemukan banyaknya koleksi seperti benda-benda kuno, prasasti, dan masih banyak lainnya. Di Museum Nasional juga sering kali diadakan pameran yang dapat kamu coba hadiri.

6. Magic Art 3D Museum Kota Tua

Dibandingkan dengan museum seni lainnya, Museu Art 3D Museum Kota Tua ini cukup berbeda. Karena museum ini memiliki konser 3D. Kamu dapat menemukan 104 spot foto dan 17 zona, mulai dari lukisan, satwa, sampai horor. Ruang ilusi yang ada di dalam museum ini pun membuat pengalaman masuk ke museum semakin menarik.

7. Museum Taman Prasasti

Terakhir yang kami rekomendasikan adalah Museum Taman Prasasti yang merupaakan salah satu museum peninggalan dari masa kolonial Belanda. Yang membuat museum ini unik adalah kamu dapat melihat koleksi jenazah, batu nisan, dan miniatur makan dari berbagai provinsi. Awalnya museum ini merupakan area pemakaman, tetapi di tahun 1977 beralih dijadikan museum dan resmi dibuka untuk publik.

Itulah 7 rekomendasi museum yang dapat kamu temukan di Jakarta! Jadi dari 7 museum di atas, adakah yang menarik minat kamu untuk mengunjungi museum?

Anda mungkin juga suka...